Sunday, October 23, 2016

Back up Data SLiMS/ Cara ke 2 : Melalui eksport data

Back up Data SLiMS/ Cara ke 2 : Melalui eksport data- Seandainya back up slims melalui salinan data tidak berhasil. Maka langkah yang paling mudah yaitu Back up Data CSV. Pustakawan cukup memback up data bibliografi dan anggota. Untuk Data Bibliografi, ada dua langkah eksport yang harus dilakukan. Yaitu Eksport Data dan Eksport Item. Sedangkan untuk Data Keanggotaan, cukup dengan satu langkah, yaitu Eksport Data saja. Back up data slims melalui eksport hanya membackup data bibliografi dan anggota, sedangkan database slims tidak terback up. Tapi ini langkah yang jauh lebih mudah bagi pengguna baru.

A. Back up Data Bibliografi


Silahkan masuk ke slims, pilih menu bibliografi klik submenu "eksport data"




Klik ekport sekarang


Muncul pop up, pilih save lalu klik ok


Berkas akan berada dalam folder download. Untuk "eksport item" pilih submenu eksport item, langkahnya sama dengan di atas. Simpanlah file senayan_biblio_export. csv dan senayan_item_export.csv tersebut ke dalam folder.

B. Back up Data Anggota

Masuk ke menu ke anggotaan, pilih submenu eksport data dan klik eksport sekarang
.

Simpan lah bersama file bibliografi tadi.

Seandainya sudah ada melakukan scan atau upload gambar buku dan perekaman foto anggota melalui slims, lebih baik di back up juga. Caranya, untuk gambar buku silahkan cari folder docs di \slims\images\Copy folder docs (di dalamnya ada gambar cover buku). Untuk foto anggota cari folder person di \slims\images\, copy folder person. Gabungkan file yang di back up satu folder kemudian simpan. 

Jika pustakawan menginstall slims baru, pustakawan cukup import data buku, import data anggota kemudian copy paste folder docs dan person. Gambar buku akan sesuai dengan deskripsi bibliografi, dan foto anggota akan sesuai dengan data anggota yang di rekam.

Baca juga sebelumnya: Back up Data SLiMS /Cara 1 : Melalui Salinan Pangkalan Data
Baca juga : Back up data slims / cara ke 3 : melalui phpmyadmin.
Tested : slims meranti, slims cendana, slims akasia
Kalau ada pertanyaan silahkan isi kolom komentar.